*Barcelona Vs Young Boys: El Barca Pesta 5 Gol, Lewandowksi Menolak Tua

ONCOM88.COM - 03/October/2024

judul

ONCOM88.com - Barcelona meraih kemenangan besar atas Young Boys dengan skor 5-0 pada matchday kedua Liga Champions 2024-2025. Pertandingan Barcelona vs Young Boys digelar di Stadion Olímpic Lluís Companys, Selasa (1/10/2024) atau Rabu dini hari WIB.

Kemenangan ini menjadi titik balik bagi Barca setelah mengalami kekalahan dari AS Monaco.

Pemain bintang, Robert Lewandowski, mencetak gol ke-95 dan 96 dalam kompetisi ini, semakin menegaskan posisinya sebagai salah satu pencetak gol tersubur dalam sejarah Liga Champions.

Hal tersebut merupakan pencapaian luar biasa bagi Lewandowski meski kini usia penyerang asal Polandia tersebut sudah 36 tahun.

Dengan dua golnya di pertandingan ini, Lewandowski menjadi andalan bagi tim yang dilatih Hansi Flick, dan menunjukkan betapa vitalnya perannya bagi klub.

Dalam laga yang digelar di Stadion Olimpic Lluis Companys, Barcelona menunjukkan permainan dominan dengan penguasaan bola mencapai 74 persen dan menciptakan sejumlah peluang berbahaya.

Barcelona langsung tampil menyerang dengan empat pemain berkarakter menyerang, termasuk Lewandowski di posisi penyerang tengah.

Gol pertama tercipta pada menit ke-8 ketika umpan dari Raphinha berhasil disambut Lewandowski.

Selanjutnya, Raphinha sendiri berhasil mencetak gol kedua di menit ke-34.

Dalam waktu singkat, Inigo Martinez menambah keunggulan menjadi 3-0 sebelum babak pertama berakhir.

Setelah jeda, Lewandowski kembali menjaringkan gol pada menit ke-51, dan menjelang akhir pertandingan, gol bunuh diri dari Mohamed Camara menutup skor menjadi 5-0.

Barcelona pun mempertahankan clean-sheet berkat performa solid di lini belakang.

Dengan hasil ini, Barcelona membuktikan bahwa mereka mampu bangkit dan bersaing di panggung Eropa.